Ketua Yayasan Politeknik Piksi Input Serang, Rafa Adi Galuh Agung dan Direktur Politeknik Piksi Input Serang Yeti Asmawati foto bersama wisudawati yang meraih predikat cumlaude,Ria Masmelia
SERANG, (persepsi.co.id) – Sebanyak 43 mahasiswa D3 Politeknik Piksi Input Serang diwisuda di ballroom Hotel The Royale Krakatau Cilegon, Kamis (29/8) kemarin.
Pada Wisuda angkatan XII ini, Politeknik Piksi Input Serang mewisuda lulusan jurusan manajemen informatika, akuntansi, dan sekretaris.
Turut hadir dalam acara tersebut, Pembina Yayasan Bambang Irawan dan Dadang Sudrajat, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Serang Asep Nugraha Jaya, perwakilan LLDIKTI Endang Setyo Budi Rahayu, Kepala Cabang PT Rajawali Nusindo Fajar Noor Afianto, Pimpinan BTN Syariah Cabang Serang Arif Hartono serta perwakilan keluarga wisudawan.
Ketua Yayasan Politeknik Piksi Input Serang Rafa Adi Galuh Agung mengatakan, prosesi wisuda angkatan XII ini berjalan dengan lancar sesuai dengan yang diharapkan oleh yayasan. “Ini bisa kita lihat dari penampilan MC dan kolaborasi bagaimana musik, budaya dikemas menjadi satu sehingga menghasilkan karya yang luar biasa,” katanya, Kamis (29/8).
Agung berupaya meningkatkan mutu kualitas lulusan dengan membangun sarana prasarana penunjang kenyamanan mahasiswa serta terus mengembangkan kualitas dosen. “Ada empat mahasiswa kita yang kuliah di Cina, ke depan mereka kita jadikan dosen juga,” ungkapnya.
Ia menambahkan, hadirnya Politeknik Piksi Input Serang memberi solusi sehingga ke depan bisa menjadi kampus perubahan. “Karena di Piksi ada beasiswa biaya kuliah hanya Rp10 juta sampai selesai, makanya kami mengajak ayo kita manfaatkan kuliah di Politeknik Piksi Input Serang,” tuturnya. Ia berharap, para lulusan bisa mahir di bidang IT, dan bisa mengaplikasikan apa yang sudah dimiliki.
Sementara itu, Direktur Politeknik Piksi Input Serang Yeti Asmawati mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang sudah mensukseskan acara ini. “Ini semua hasil kerja keras dari staf akademika dan mahasiswa sehingga acaranya sangat luar biasa,” kata Yeti.
Kata dia, pada prosesi wisuda ini Politeknik Piksi Input Serang memberikan penghargaan bagi mahasiswa peraih indeks prestasi kumulatif tertinggi. Yang diberikan kepada Ria Masmelia dari jurusan akuntansi dengan nilai IPK 3,79. “Saya berharap Ria Masmelia dan para mahasiswa lainnya yang telah lulus dapat meningkatkan nilai pribadi dan ilmunya sehingga dapat bermanfaat untuk masyarakat umum,” katanya. (**PIS)