BBVet Wates Ikuti Rapat Tentang Pendampingan Dan Supervisi Kostratani Wilayah Gunung Kidul

 

WATES (Persepsi.co.id) – Balai Besar Veteriner (BBVet) Wates sebagai Penanggung Jawab Kostratani wilayah Gunung Kidul yang di wakili oleh drh. Indarto Sudarsono dan drh. Suhardi menghadiri rapat Pendampingan dan Supervisi Kostratani bersama Tim Inspektorat Investigasi Kementerian Pertanian dan Tim BPTP Yogyakarta di Rumah dinas Bupati Gunung Kidul. Kamis, (25/06/2020)

Hj. Badingah  selaku Bupati Gunung Kidul sangat mendukung program ini, hal ini dinyatakan dalam sambutan beliau “Gunung Kidul telah mempunyai cadangan pangan berupa padi di Bulog seberat 100 ton”.

Senada dengan Badingah, Kepala dinas Pertanian dan Pangan Kabupaten Gunung Kidul Ir. Bambang Wisnu Broto menuturkan dalam paparannya bahwa “Di Gunung Kidul sudah ada 9 (sembilan) Balai Penyuluhan Pertanian (BPP) dan secara bertahap akan ditambah lagi 9 (sembilan) BPP di tahun 2021, sedangkan untuk laporan utama sudah berjalan dan di koordinir oleh petugas-petugas dari kecamatan yang dilakukan update data pada tanggal 15 setiap bulan”.

Menanggapi hal tersebut, drh. Indarto Sudarsono, MMT mewakili Kepala BBVet Wates dan drs. Sotardoga Hutabarat selaku Inspektur Investigasi sangat mengapresiasi kerja keras Tim Gunung Kidul dalam mencukupi kebutuhan pangan dan kesejahteraan petani di Kabupaten Gunung Kidul. (“)