PONOROGO (persepsi .co.id)Bupati Ponorogo, Ipong Muchlissoni hari ini, Jumat (3/7/2020) me-launching new normal untuk sektor peribadatan dengan ditandai melakukan sholat subuh berjamaah di masjid Tegalsari, Kecamatan Jetis dengan mengutamakan protokol kesehatan bagi seluruh jemaah.
Bupati Ponorogo, Ipong Muchlissoni mengatakan, dengan dilaunchingnya sektor peribadatan ini seluruh aktifitas keagamaan yang berada di Kabupaten Ponorogo mulai di new normal, akan tetapi tetap mengedepankan protokol kesehatan.
“Dimulainya subuh berjamaah ini sebagai tanda dimulai kegiatan peribadatan diberlakukan new normal, dengan tetap mengedepankan protokol kesehatan,” Ungkap Bupati Ipong.
Bupati Ipong juga menjelaskan kegiatan peribadatan beberapa bulan lalu karena adanya pandemi global covid-19 dibatasi. Seperti sholat jum’at hanya diutamakan masyarakat sekitar dan lebih diutamakan untuk sholat jum’at di rumah. Dengan diberlakukannya new normal mulai hari ini, seluruh kegiatan peribadatan kembali seperti semula.
“Untuk tempat peribadatan sudah bisa dilakukan seperti sholat jum’at dan sholat fardu lainnya yang dilakukan secara berjamaah dengan perilaku kegiatan baru, seperti pakai masker, jaga jarak dan tidak bersalam-salaman,” jelasnya. (Kominfo/fdl/Devi)