Wujud Komitmen Sosial untuk Kesehatan dan Kebersamaan dalam Kegiatan Donor Darah oleh Aston Anyer, Aston Cilegon dan Aston Serang”

Serang, (persepsi .co.id)– Dalam rangka mendukung program kesehatan masyarakat dan sebagai bagian dari komitmennya untuk berperan aktif dalam kegiatan sosial, Aston Serang Hotel & Convention Center, Aston Anyer Beach Hotel dan Aston Cilegon Boutique Hotel kembali menggelar kegiatan donor darah yang rutin dilaksanakan setiap empat bulan sekali. Kegiatan tersebut diselenggarakan pada hari Senin, 10 Februari 2025, bertempat di ASTON Serang Hotel & Convention Center, tepatnya di ruangan Honeycomb, mulai pukul 09.00 WIB hingga 13.00 WIB.

Kegiatan donor darah ini merupakan agenda tahunan yang melibatkan karyawan dari ASTON Serang Hotel & Convention Center, ASTON Anyer Beach Hotel, dan ASTON Cilegon Boutique Hotel. Tahun ini, target peserta yang terlibat dalam kegiatan ini adalah sebanyak 50 orang, yang terdiri atas karyawan ketiga hotel tersebut, serta turut mengundang Muspika setempat (Camat, Koramil, Polsek) dan rekan-rekan media. Kegiatan ini juga dilaksanakan melalui kerjasama yang erat dengan Palang Merah Indonesia (PMI) setempat untuk memastikan kelancaran dan keberhasilan dalam mendistribusikan darah yang didonorkan.

Sebagai bentuk apresiasi kepada para peserta, pihak hotel menyediakan makanan ringan setelah kegiatan donor darah untuk menyegarkan dan meningkatkan energi para pendonor.

Doddy Fathurahman, selaku Regional General Manager ASTON Banten, menyampaikan, “Kegiatan donor darah ini merupakan wujud komitmen kami untuk mendukung kesehatan masyarakat melalui kontribusi langsung yang dapat membantu memenuhi kebutuhan darah di rumah sakit. Kami berharap kegiatan ini dapat menjadi inisiatif yang bermanfaat bagi sesama, serta mempererat hubungan kami dengan para karyawan dan tamu undangan dari komunitas sekitar. Sebagai bagian dari tanggung jawab sosial kami, program ini menjadi kesempatan bagi kami untuk berperan aktif dalam kegiatan positif yang memberikan dampak baik di lingkungan kami.”

Kegiatan donor darah ini diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi kesehatan masyarakat di wilayah Banten dan mempererat rasa kmanusiaan.

Untuk informasi lebih lanjut dapat menghubungi di 0254 849 5060 (ASTON Anyer) | 0254 7874 000 (ASTON Cilegon) | 021 3000 1116 (ASTON Serang) atau melalui Whatsapp Business kami di 0819 1096 3509 (ASTON Anyer) | 0813 8015 0006 (ASTON Cilegon) | 0851 7426 0775 (ASTON Serang) kunjungi website www.astonhotelsinternational.com. Informasi lain mengenai hotel kami juga bisa didapatkan melalui Instagram resmi di @astonanyer @astoncilegonboutiquehotel dan @astonserang.

###

Untuk foto dan video : Klik di sini
Tentang Archipelago
Grup perhotelan swasta terbesar di Asia Tenggara, dengan lebih dari 45.000 kamar dan residence di lebih dari 200 lokasi di seluruh Asia Tenggara, Karibia, Timur Tengah, dan Oseania. Perusahaan hotel terpercaya dengan rekam jejak panjang dan portofolio dari 11 merek pemenang penghargaan termasuk ASTON, Collection by ASTON, Alana, Huxley, Kamuela, Harper, Quest, Hotel NEO, fave, Nordic, dan Powered by ARCHIPELAGO.

Informasi lebih lanjut
Luna Feritha
Cluster Public Relations Manager
ASTON Anyer Beach Hotel, ASTON Cilegon Boutique Hotel & ASTON Serang
Hotel & Convention Center
Serangprm@astonhotelsinternational.com
0818 0222 5555